HomeEdutainmentLomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRI

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRI

Published on

JAKARTA, Trenzindonesia | Lagu ‘Pengabdian’  karya Alpha Syah, terpilih sebagai juara pertama dalam acara Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRIDalam Final Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023 yang diselenggarakan di Aula Soedirman Makodam Jaya di Jl. Mayjen Sutoyo No. 5 Cililitan, Jakarta Timur, pada hari Selasa, 15 Agustus 2023, Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Mohamad Hasan menyerahkan langsung hadiah utama berupa uang tunai sebesar Rp. 10.juta berikut Trophy dan piagam penghargaan kepada Alpha Syah.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023 yang digelar dalam rangka HUT RI Ke-78 Tahun 2023 ini sendiri di gagas oleh Kodam Jaya sebagai langkah untuk mendorong kreativitas anak bangsa dalam menciptakan lagu-lagu yang memperkuat identitas bangsa.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRI
Menurut Brigjen TNI Amrizar, Kepala Kelompok Ahli Pangdam Jaya, Jayakarta

“Saya merasa prihatin atas minimnya lagu bernuansa kebangsaan, cinta tanah air, dan NKRI. Berangkat dari kenyataan tersebut, saya mengusulkan kepada Panglima untuk membuat lomba cipta lagu bernuansa kebangsaan. Panglima langsung setuju, jadi kami langsung bergerak,” ungkap Brigjen TNI Amrizar saat ditemui Trenzindonesia pada awal Agustus lalu di kantor Kodam Jaya Jakarta Timur.

Gayung bersambut, gagasan untuk menggelar Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023 ini disambut antusias oleh para pecinta music Indonesia dari berbagai wilayah di Indonesia.

Terbukti, ada sekitar 300 karya lagu yang terdaftar untuk berpartisipasi di Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023, hingga akhirnya terjaring 10 finalis yang berhasil melewati serangkaian proses seleksi yang ketat. Nama-nama finalis meliputi karya-karya hebat seperti “Pengabdian” ciptaan Alpha Syah, “Damai Indonesiaku” ciptaan Dimas/Abunawas, “Bumi Nusantara” ciptaan Ate Mamat, “Membranikan Diriku” ciptaan Atma Mamesah/Dani Mamesah, “Indonesia Hebat” ciptaan Imam Muslim Rasyid Ridho, “Garuda Satukan Kita” ciptaan Jossie Hitijahubessy/Etho Ririmasse, “Negriku Tercinta” ciptaan Anthony Bt,Nusantaraku Nusantaramu” ciptaan Dommy Allen,Sang Garuda” ciptaan Toto Anggit, dan “Gemah Ripah Loh Jinawi” ciptaan Meidi Mulya.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRISedangkan beberapa nama yang tak asing di dunia music Indonesia yang menjadi juri di final Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023 adalah Hermes Sihombing, Maxie Mamiri, Timur Priyono, Sandy Sulung, Hetty Soendjaya, Sam Bobo, Yance Siahay, Henkie Sahurilla, Nusye M, Welly Satigi, Ismail Wahab, Fenty Nur, Endang Triswati dan Dandung Bondowoso.

Dalam pengumuman pemenang, gelar juara pertama diraih oleh lagu “Pengabdian” karya Alpha Syah asal Purbalingga, sementara juara kedua ditempati oleh lagu “Indonesia Hebat” ciptaan Imam Muslim Rasyid Ridho yang ternyata masih duduk di bangku SMA. Juara ketiga diraih oleh lagu “Sang Garuda” karya Toto Anggit. Sedangkan untuk juara harapan 1 dan 2 diberikan kepada lagu “Gemah Ripah Loh Jinawi” ciptaan Meidi Mulya dan “Bumi Nusantara” ciptaan Ate Mamat.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRIJuara pertama berhak atas hadiah sebesar Rp 10 Juta dan piala, juara kedua Rp 7,5 Juta dan piala, juara ketiga Rp 5 Juta dan piala, juara harapan pertama Rp 3,5 Juta, serta juara harapan kedua Rp 2,5 Juta. Sementara untuk juara ke-6 hingga ke-10 masing-masing Rp 1 Juta. Selain hadiah uang tunai, para finalis juga menerima piagam dan bingkisan.

“Saya senang dan bangga, 3 besar pemenangnya anak muda semua. Berarti generasi muda kita tidak terkontaminasi hal hal buruk.”, ungkap Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Mohamad Hasan, usai penyerahan hadiah kepada pemenang Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023.

Final Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023 juga dimeriahkan oleh penampilan beberapa artis ternama yang mewarnai panggung hiburan yakni The Rollies, Ermy Kulit, Obbie Messakh, Nana Mardiana, Johan Untung dan Irma Darmawangsa.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRIHadir juga beberapa tamu undangan yang turut mensupport gelaran Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya 2023, diantaranya Walikota Jakarta Timur, Muhammad Anwar mewakili Plt Gubernur DKI Jakarta, serta Kasdam Jaya, Irdam Jaya, Kapoksahli Pangdam Jaya, Para Paahli Pangdam Jaya, perwakilan dari PA LO AU dan PA LO AL, para Asisten, Para Kabalak, dan Komandan Satuan Jajaran Kodam Jaya. Selain itu hadir pula artis senior Ayu Azhari, Ketua IRW LIRA HM Jusuf Rizal, Ketua LMK Pelari Rudy Loho dan musisi Rummie Aziez.

Lomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya : Semangat Cinta NKRILomba Cipta Lagu Nusantara Kodam Jaya telah berhasil menumbuhkan kembali semangat nasionalisme melalui kekuatan kreativitas dan musik generasi muda. Lomba ini mengingatkan kita akan makna kemerdekaan dan persatuan yang terkandung dalam lagu-lagu yang diciptakan oleh anak-anak bangsa. (Fajar Irawan) Foto: Fajar

Latest articles

Movenpick Hotel Jakarta Siap Hadirkan Malam Romantis Bersama HIVI!

Moments of Love With HIVI! Jakarta, Trenzindonesia | Sebuah malam penuh cinta dan harmoni akan...

Persiapan IIMS 2025 Capai Titik Maksimal, Pameran Siap Digulirkan

Trenzindonesia.com l – Persiapan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 capai titik maksimal, pameran...

JAUH MEMANDANG

JAUH MEMANDANGby Saidy Poë takkan bisa lakukankecuali punya kemampuankan Tuhan berikan tak pula bisa sempurnakecuali sabar...

MENAMBAL KATA

MENAMBAL KATAby Saidy Poë siapa kira,menambal kata sesulitkita menambal ban? siapa sangka,menambal kata semudahkita bersilat lidah kelu...

More like this

Movenpick Hotel Jakarta Siap Hadirkan Malam Romantis Bersama HIVI!

Moments of Love With HIVI! Jakarta, Trenzindonesia | Sebuah malam penuh cinta dan harmoni akan...

Persiapan IIMS 2025 Capai Titik Maksimal, Pameran Siap Digulirkan

Trenzindonesia.com l – Persiapan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 capai titik maksimal, pameran...

JAUH MEMANDANG

JAUH MEMANDANGby Saidy Poë takkan bisa lakukankecuali punya kemampuankan Tuhan berikan tak pula bisa sempurnakecuali sabar...