HomeFilmFilm Eggnoid: Hari Kedua Tayang di Bioskop, Tambah Layar!

Film Eggnoid: Hari Kedua Tayang di Bioskop, Tambah Layar!

Published on

Jakarta, Trenz Film | Tayang perdana secara serentak di bioskop bioskop di Indonesia mulai 5 Desember 2019, film Eggnoid langsung disambut secara antusias oleh pecinta film Indonesia di tanah air. Bahkan memasuki hari kedua penayangannya, jumlah layar bioskop yang menayangkan film drama fiksi ilmiah Eggnoid malah bertambah dari hari perdana dengan total 187 layar bioskop se-Indonesia. Kota-kota yang menambah jatah layar bioskop untuk menayangkan film Eggnoid adalah Jakarta, Tangerang dan Tanjung Pinang.

Sejak penayangan perdana, film Eggnoid telah banyak mendapat tanggapan positif dari penonton, termasuk mereka yang sama sekali belum pernah membaca sumber adaptasi cerita dari komik digital Webtoon.

Sejumlah penonton menuliskan kesan-kesan mereka setelah menyaksikan Eggnoid di linimasa Twitter. Ada pujian untuk tone film yang bagus hingga akting Sheila Dara dan Morgan Oey yang penuh chemistry dan menggemaskan.

Eggnoid tampil dengan penuh kegemasan dan manisnya kisah fantasi antara Morgan OeySheila Dara,” tulis akun Twitter @Banumustafa24 yang memberikan rating 3,5 dari lima bintang atas film ini.

Aktor Dion Wiyoko juga turut memuji kolaborasi antara Morgan & Sheila di film arahan Naya Anindita ini.

“Filmnya sangat menyenangkan, ada lucunya, romantis dapat banget antara Sheila dan Morgan, keren!” ujar Dion.

Sementara itu, pelawak tunggal Gilang Bhaskara mengacungkan jempol untuk konsep tak biasa yang diusung di film Eggnoid.

“Ini pertama kalinya film Indonesia gabungin romance dan science fiction, konsepnya keren,” ujar Gilang Bhaskara.

Film Eggnoid adalah versi layar lebar dari komik digital webtoon karya Archie The RedCat yang telah dibaca oleh jutaan orang di beberapa negara. Film remaja kedua dari Visinema ini dibintangi oleh Morgan Oey, Sheila Dara, Kevin Julio, Luna Maya, Anggika Bolsterli, Reza Nangin, Martin Anugrah, Fatih Unru, Reuben Elishama dan Marissa Anita.(PR/GoodWork Indonesia)

Latest articles

Movenpick Hotel Jakarta Siap Hadirkan Malam Romantis Bersama HIVI!

Moments of Love With HIVI! Jakarta, Trenzindonesia | Sebuah malam penuh cinta dan harmoni akan...

Persiapan IIMS 2025 Capai Titik Maksimal, Pameran Siap Digulirkan

Trenzindonesia.com l – Persiapan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 capai titik maksimal, pameran...

JAUH MEMANDANG

JAUH MEMANDANGby Saidy Poë takkan bisa lakukankecuali punya kemampuankan Tuhan berikan tak pula bisa sempurnakecuali sabar...

MENAMBAL KATA

MENAMBAL KATAby Saidy Poë siapa kira,menambal kata sesulitkita menambal ban? siapa sangka,menambal kata semudahkita bersilat lidah kelu...

More like this

Pj. Gubernur Teguh Hadiri Gala Dinner Festival Film Tempo 2025

Jakarta Menuju Kota Sinema Global Jakarta, Trenzindonesia | Jakarta terus berbenah menuju kota global, kali...

Samawa: Film Drama Religi yang Menggugah Tentang Realitas KDRT

Dosamu, Cintaku, Selamanya : Tayang 27 Februari 2025 Jakarta, Trenzindonesia | Travel Stories Pictures (TSF)...

JUMBO : Film Animasi Visinema Studios Siap Hadir di Bioskop Lebaran Ini

“JUMBO” didukung oleh para pengisi suara bertabur bintang: Bunga Citra Lestari, Ariel NOAH, Cinta...