HomeFilmMendadak Dangdut Siap Menggebrak Layar Lebar

Mendadak Dangdut Siap Menggebrak Layar Lebar

Published on

Teaser Trailer Resmi Dirilis!

Jakarta, Trenzindonesia | Sinemart dan Amadeus Sinemagna resmi mengumumkan perilisan teaser trailer untuk film terbaru mereka, Mendadak Dangdut, yang akan tayang di bioskop mulai 30 April 2025.

Teaser ini sudah dapat disaksikan melalui akun Instagram resmi @sinemart_ph dan @mendadakdangdut.movie.

Film ini mengisahkan perjalanan Naya (Anya Geraldine), seorang penyanyi pop yang sedang menikmati masa kejayaannya. Namun, hidupnya berubah drastis saat ia dituduh terlibat dalam kematian asistennya. Dalam pelarian, ia berusaha mencari cara untuk membuktikan dirinya tidak bersalah, termasuk mengembalikan ingatan sang ayah yang berpotensi menjadi saksi kunci.

Dalam pelariannya, Naya bertemu dengan Wawan (Keanu Angelo), seorang pemuda yang sedang membentuk grup dangdut. Namun, dunia baru ini sama sekali tidak menarik bagi Naya. Dalam teaser, ia bahkan dengan tegas berujar, “Gue mendingan masuk penjara daripada harus dengerin dangdut!”.

Namun, seiring waktu, ia mulai merasakan sesuatu yang berbeda. Teaser menampilkan berbagai adegan penuh warna, iringan musik dangdut yang menggoda, serta sentuhan komedi khas Monty Tiwa, yang membuat film ini semakin dinantikan.

Monty Tiwa, sutradara yang dikenal dengan film-film komedi sukses seperti Mahasiswi Baru, Madu Murni, Get Married 3, hingga Test Pack, kembali menghadirkan cerita yang menghibur sekaligus menyentuh.

“Saya ingin menghadirkan film yang bukan hanya menghibur, tetapi juga membangkitkan kembali kebanggaan kita terhadap musik dangdut,” ujar Monty.

Sementara itu, Anya Geraldine mengaku antusias dengan film ini. “Ini salah satu proyek yang paling seru buat aku. Dari awal aku udah tahu ini bakal jadi film yang spesial, dan setelah lihat teaser-nya sendiri, aku makin nggak sabar buat kalian semua nonton!” katanya.

Mendadak Dangdut Siap Menggebrak Layar Lebar
Mendadak Dangdut

Jajaran Pemain Bertabur Bintang

Selain Anya Geraldine dan Keanu Angelo, film ini juga dibintangi oleh Aisha Nurra Datau, Joshua Pandelaki, Opie Kumis, Fajar Nugra, dan Dwi Sasono. Dengan kombinasi aktor berbakat, alur cerita yang unik, serta musik dangdut yang autentik, Mendadak Dangdut siap menjadi film yang mencuri perhatian.

Mendadak Dangdut Siap Menggebrak Layar Lebar
Anya Geraldine Mendadak Dangdut

Film ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga membawa semangat dangdut pride, membuktikan bahwa dangdut adalah musik yang bisa dinikmati oleh semua kalangan.

Jangan lewatkan keseruan Mendadak Dangdut di bioskop mulai 30 April 2025! Ikuti informasi terbaru di @mendadakdangdut.movie dan @sinemart_ph. (Da_Bon/Fjr) | Foto: istimewa

Latest articles

Tasyakuran 30 Tahun Yayasan Humaniora Rumah Kemanusiaan: Menghidupkan Semangat Kemanusiaan di Bulan Ramadan

Bekasi, Trenzindonesia.com | Yayasan Humaniora Rumah Kemanusiaan merayakan 30 tahun perjalanannya dalam misi kemanusiaan...

Mat Solar Tutup Usia di Usia 62 Tahun

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Komedian Betawi legendaris, Mat Solar,...

Titik Puspa dan Wagub Rano Karno Nonton Lawang Pitu Di Konser HMN 2025

PAPPRI Rayakan Hari Musik Nasional 2025 dengan Tagar #MusikAjaDulu: Meriah, Beragam, dan Penuh Makna Jakarta,...

BMW Motorrad Community Indonesia Resmi Jadi Anggota IMI DKI

Trenzindonesia.com l – BMW Motorrad Community Indonesia resmi jadi anggota IMI DKI yang diumumkan...

More like this

Mat Solar Tutup Usia di Usia 62 Tahun

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Komedian Betawi legendaris, Mat Solar,...

Titik Puspa dan Wagub Rano Karno Nonton Lawang Pitu Di Konser HMN 2025

PAPPRI Rayakan Hari Musik Nasional 2025 dengan Tagar #MusikAjaDulu: Meriah, Beragam, dan Penuh Makna Jakarta,...

BMW Motorrad Community Indonesia Resmi Jadi Anggota IMI DKI

Trenzindonesia.com l – BMW Motorrad Community Indonesia resmi jadi anggota IMI DKI yang diumumkan...