HomeMusicDica Melo Dapat Kehormatan Jadi Brand Ambassador Drum Rolling Indonesia

Dica Melo Dapat Kehormatan Jadi Brand Ambassador Drum Rolling Indonesia

Published on

Luar biasa. Kata yang paling tepat buat drummer cilik nan cantik Bernama Mecca EL Umroh biasa disapa “Dica Melo” ini , karena ia dikontrak oleh perusahaan drummer terdepan Indonesia Rolling.

“Kami melihat potensi besar yang dimiliki Dica Melo, ia akan menjadi salah satu drummer terbaik di masa depan” ujar Hendrik Merico Perwakilan dari PT Megah Gentaswara.

Dalam kesempatan tersebut, Prayoga Raharjo marketing PT Megah Gentaswara mengatakan pihaknya tidak asal menunjuk brand ambasador, pemilihan Dica melalui proses yang panjang. Pihaknya juga berdiskusi dengan banyak pihak termasuk dengan pihak Chic’s Musik, tempat Dica menjadi salah satu siswanya.

Lebih lanjut Prayoga mengatakan, memilih Dica, karena putri kedua dari Dr.H.M.Noor Dhanfit MARS dan Tengku Fadhilah Rahmah (Budhilah) paket komplit.

“Di usia 12 tahun sudah Cukup Piawai memainkan alat musik drum, ditambah memiliki wajah yang cantik, pokoke smart dan paket komplit deh,” tandas Prayoga

Dica Melo Dapat Kehormatan Jadi Brand Ambassador Drum Rolling Indonesia 1
Dica Melo Dapat Kehormatan Jadi Brand Ambassador Drum Rolling Indonesia 1

Sementara Gladys Priskila, Direktur dari Chic’s Musik mengaku bangga dengan terpilihnya Dica sebagai brand ambassador.

“Saya lihat Dica nggak sekedar piawai main drum tapi memiliki wajah cantik dan punya kemauan keras untuk menjadi seorang drummer hebat. Telapak tangannya rela terkelupas hanya untuk latihan. Jarang Lo, Gen Z yang mau tangannya berdarah-darah untuk wujudkan mimpinya” ujar Gladys.

Dica sendiri mengaku surprise dipercaya menjadi brand ambassador perusahaan drum terdepan di Indonesia.

“Nggak sangka banget, makanya saya nanya ke ayah sampai berulang-ulang. “Bener nih, Dica dikontrak perusahaan drum Rolling. Baru percaya setelah tanda tangan kontrak sore ini,” tutur siswi kelas VII SMPIslam Pecinta Alam Bekasi, Jawa Barat

Dengan penandatanganan kontrak pada sore hari ini, Dica Melo dengan senang hati dan penuh bangga siap mengemban tugasnya sebagai Brand Ambassador untuk Drum Rolling, membawa semangat serta dedikasinya dalam dunia drum.

“Saya nggak boleh main-main lagi dalam menekuni karir sebagai drummer, saya mesti melatih lebih keras lagi. Biar nggak memalukan pihak Rolling, Chic’s dan kedua orang tua Dica,” tutup Dica Melo. Rul

Dica Melo Dapat Kehormatan Jadi Brand Ambassador Drum Rolling Indonesia 2
Dica Melo Dapat Kehormatan Jadi Brand Ambassador Drum Rolling Indonesia 2

Latest articles

Tommy Dewo Hadirkan Horor-Aksi Spektakuler di Film Penjagal Iblis: Dosa Turunan

Jakarta, Trenzindonesia | Setelah sukses dengan film panjang debutnya yang meraih status blockbuster, sutradara...

Rossa Siap Gelar Konser Here I Am di Indonesia Arena

Usung Pesan Lingkungan dan Kolaborasi Lintas Sektor Jakarta, Trenzindonesia | Penyanyi solo wanita ternama Indonesia,...

Reza Rahadian Hadirkan Buku dan Program Refleksi Dua Dasarasa

Rayakan 20 Tahun Berkarya JAKARTA , Trenzindonesia l Aktor Reza Rahadian merayakan dua dekade...

Tekiro Mechanic Competition 2025 Jaring 84.297 Siswa

Tekiro Mechanic Competition berpotensi menelurkan mekanik handal yang siap menghadapi dunia kerja. [Putra]

More like this

Rossa Siap Gelar Konser Here I Am di Indonesia Arena

Usung Pesan Lingkungan dan Kolaborasi Lintas Sektor Jakarta, Trenzindonesia | Penyanyi solo wanita ternama Indonesia,...

Nonita Duarte Rilis Single Perdana “Sedihku”

Siap Ramaikan Industri Musik Pop Indonesia Jakarta, Trenzindonesia | Nonita Duarte, putri bungsu dari pasangan...

Bunda Iffet Slank Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun

Ibunda Bimbim Slank Jakarta, Trenzindonesia | Kabar duka datang dari dunia musik Indonesia. Iffet Veceha,...