Music News

Dipha Barus dan Ciara Kolaborasi di Remix GOODIES 2024

Dipha Barus dan Ciara Kolaborasi di Remix GOODIES 2024

Jakarta, Trenzindonesia | Superstar R&B global pemenang Grammy Awards, Ciara, berkolaborasi dengan DJ dan produser multitalenta asal Indonesia, Dipha Barus, dalam remix terbaru single legendaris “Goodies 2024”.

Dipha Barus dan Ciara Kolaborasi di Remix GOODIES 2024

Remix ini dirilis melalui Ultra Music, memperingati 20 tahun debut gemilang Ciara dengan lagu “Goodies” pada tahun 2004.

Goodies 2024” memadukan vokal karismatik Ciara dengan sentuhan house dinamis dari Dipha Barus, menghasilkan trek segar yang relevan dengan tren musik saat ini. Lagu ini menjadi perpaduan unik antara suara ikonik R&B Ciara dan eksplorasi produksi modern Dipha, menciptakan pengalaman mendengarkan yang baru bagi penggemar lama maupun pendengar baru.

Dipha Barus, yang mengaku akrab dengan diskografi Ciara sejak remaja, merasa sangat terhubung dengan “Goodies” yang sempat menjadi anthem di masa sekolahnya. Pada tahun 2021, Dipha membuat bootleg remix versi house dari lagu ini untuk dimainkan di set DJ-nya. “Gue kirim ke 1,000 DJ lokal dan internasional, dan hanya satu yang merespons. Dua tahun kemudian, gue ditawari oleh pihak Ciara untuk merilis remix ini,” ungkap Dipha.

Kolaborasi ini bukan hanya sekadar remix, melainkan sebuah misi bagi Dipha untuk menghadirkan kembali anthem yang ikonik dengan nuansa house modern. Ia ingin agar “Goodies 2024” menjadi pilihan utama para DJ di berbagai acara, baik di festival, bar, restoran, maupun di lantai dansa klub.

Goodies 2024” juga menjadi pembuka dari sejumlah karya kreatif yang dipersiapkan oleh Dipha Barus dalam waktu dekat. Para penggemar dapat menantikan lebih banyak gebrakan inovatif dari sang produser yang terus berinovasi dalam dunia musik. PR/Fjr) | Foto: Istimewa

Avatar

Fajar Irawan

About Author

Ketua Komunitas Penulis Kota Bogor I Bendahara Umum Forum Wartawan Hiburan (FORWAN) Indonesia I Ketua Silverian '86 Region Bogor I Content Writer I Journalist I Photographer I Vice President Bogor Chapter 'Calon Jenazah Motorcycle Club' I PRESS #GasTipisTipis E-mail: fajar_fireone@yahoo.com Telp / WA: +62 855 740 5555

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

Music

SAGA Music Festival 2017 Siap Sajikan Atraksi Keren Para DJ di Bali

  • September 21, 2017
Acara “SAGA Music Festival 2017” ini diwacanakan akan menjadi acara jelang tutup tahun terkeren yang akan berlangsung selama dua hari
Music

Irma Darmawangsa Hadirkan Hits Anyar Kucing Kawin

  • September 26, 2017
Terus berkarya menjadi bukti eksistensi penyanyi Irma Darmawangsa dalam melakoni kiprahnya di jagat musik dangdut tanah air.