JAKARTA, Trenzindonesia | Pedangdut Fitri Carlina kembali masuk daftar nominasi dalam “Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards” 2023.
Kali ini, Fitri masuk dalam kategori Artis Solo/Grup/Kolaborasi Dangdut Elektro Terbaik melalui single berjudul “12345.”
Ketika ditanya mengenai nominasinya, Fitri mengaku terkejut karena berkompetisi dengan Bunda Corla (Tuty Wibowo), yang merilis single “No Comment.” Bagi Fitri, Bunda Corla, yang juga dikenal sebagai selebgram yang menetap di Jerman, merupakan salah satu saingan terberatnya.
“Baru tahu kalau kategorinya ada Bunda Corla juga. Pastinya Bunda Corla jadi saingan berat buat aku,” ujar Fitri Carlina, Jumat (22/9/2023).
Fitri Carlina merasa bersyukur karena namanya kembali masuk dalam nominasi “AMI Awards.” Ini sudah kali ketiga Fitri mendapat pengakuan dalam ajang prestisius tersebut. Sebelumnya, pada tahun 2017, ia dinominasikan untuk kategori Artis Solo Wanita Dangdut Kontemporer Terbaik lewat lagu “Musim Hujan Musim Kawin.” Tahun 2020, bersama Kania, ia juga mendapatkan nominasi di kategori Artis Solo Pria/Wanita/Grup/Kolaborasi Dangdut Elektro Terbaik untuk lagu “Goyang Gagak.” Sementara pada tahun 2021, Fitri kembali masuk nominasi AMI Awards untuk kategori Artis Solo Pria/Wanita/Grup/Kolaborasi Dangdut Berbahasa Daerah Terbaik lewat single “Wingi Odading Saiki Semongko.”
“Alhamdulillah masuk nominasi lagi. Doakan mudah-mudahan kali ini bisa menang ya,” harap Fitri, yang baru saja sukses menggelar event budaya “Indopop Movement 3” di Times Square, New York, Amerika Serikat.
“AMI Awards” 2023 mengangkat tema “Merayakan Perbedaan,” yang diharapkan akan menjadi pesta musik Indonesia dengan beragam genre musik. Ajang ini juga menghadirkan enam kategori baru dari total 62 kategori yang ada.
“Musik merupakan jembatan yang dapat menghubungkan segala perbedaan rasa dan pemikiran. Musik mempersatukan kita semua dengan hati yang jernih. Mari merayakan perbedaan, sekaligus saling menghargai, dengan bermusik,” ujar Ketua Umum “AMI,” Candra Darusman, dalam jumpa pers AMI Awards di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/9/2023).
Malam puncak “AMI Awards” 2023 akan digelar di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, pada 8 November 2023. (Dandung Bondowoso/Fajar Irawan)