HomeMusicKonser Ingat Kamu - Tribute to Dina Mariana

Konser Ingat Kamu – Tribute to Dina Mariana

Published on

Konser Penghormatan dan Peduli Kanker

Jakarta, Trenzindonesia | Dina Mariana akan selalu dikenang, bukan hanya sebagai penyanyi berbakat, tetapi juga sebagai sosok inspiratif yang penuh semangat dalam berkarya.

Untuk menghormati perjalanan hidupnya, para sahabat dan keluarga almarhumah akan menggelar konser bertajuk “Ingat Kamu – Tribute to Dina Mariana (Support for Women Dealing with Cancer)” pada 21 Februari 2025, pukul 18.00-22.00 WIB di Auditorium RRI, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Konser ini bukan sekadar perayaan musik, tetapi juga bagian dari gerakan sosial dengan tema “Peluk Asa, Peduli Kanker“, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan kanker serta mendukung para perempuan yang tengah berjuang melawan penyakit ini.

Konser Ingat Kamu - Tribute to Dina Mariana

Acara ini merupakan persembahan tulus dari 29 orang panitia yang dikomandoi oleh Tika Bisono, seorang sahabat dekat almarhumah yang dikenal sebagai penyanyi sekaligus psikolog ternama. Konser Musik Live tersebut , bakal disisarkan serta ditonton secara daring melalui teknologi streaming yang akan menampilkan sederet penyanyi yang pernah berkarier di era Dina Mariana maupun musisi muda berbakat, yakni Endang S Taurina, Male Voice, Vonny Sumlang, Machicha Muchtar, Tommy J Pisa, Julius Sitanggang, Ezra Mandhira, Itje Yolanda, Etrie Jayanthie, Maya Angela, Indah Permatasari, Nakumi Bambang, Harsya Riewpassa, Leony Paramitha, Tika Bisono, Dinky Ardillano, Oppa Ding Dong, Olla Rosa IDOL, Faren, Kaysha, Elyshia Nashira, Sashi Inelda, Ayasha, Sugarose, Claira, Kimberly, Kimora, Kimiko, Afsheena Bintang Kecil, Nenden Nancy Band, Yenny Tan dan Fitrini Chow (MC).

“Konser ini adalah tantangan besar karena diselenggarakan secara luring dan daring. Kami ingin memastikan kualitas pertunjukan tetap prima bagi seluruh penonton, baik yang hadir langsung maupun yang menyaksikan secara streaming,” ujar Tika Bisono.

Konser ini diharapkan dapat menjangkau hingga 3.000 penonton daring dari berbagai wilayah di Indonesia maupun diaspora.

Lebih dari sekadar konser penghormatan, acara ini memiliki misi kemanusiaan. Seluruh hasil penggalangan dana, lelang barang kenangan Dina, serta donasi dari penonton akan disumbangkan kepada Yayasan Kanker Indonesia, komunitas Love Pink, dan komunitas relawan HPC RSPP.

“Kami ingin memberikan manfaat ekonomi bagi perempuan dengan kanker, membantu mereka tetap bersemangat menjalani terapi medis, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya deteksi dini dan perawatan yang disiplin,” kata Wakil Ketua Panitia, Maya Angela.

Konser ini akan membawakan kembali lagu-lagu hits Dina Mariana yang menemani perjalanan kariernya sejak kecil hingga dewasa, seperti Merantau, Pinokio, Abunawas, Nakalnya Anak-anak, Idih-idih Kamu, Mata Keranjang, Mari Dansa, dan tentu saja Ingat Kamu, lagu yang melekat kuat dalam ingatan banyak penggemarnya.

Selain pertunjukan musik, konser ini juga akan menghadirkan segmen spesial, yaitu Lelang Lagu dan Barang Kenangan Dina Mariana, serta pemutaran video perjalanan hidupnya yang penuh prestasi.

“Semoga konser ini bisa menjadi pengingat bahwa semangat hidup dan berkarya tak boleh padam, bahkan saat menghadapi tantangan besar seperti penyakit kanker. Dina telah membuktikan bahwa hidup bisa tetap bermakna hingga akhir hayat,” ujar Tika Bisono.

Dina Mariana: Warisan Musik yang Abadi

Dina Mariana lahir di Jakarta pada 16 Agustus 1965 dan dikenal sebagai salah satu ikon penyanyi cilik era 70-an, seangkatan dengan Chicha Koeswoyo, Adi Bing Slamet, Ira Maya Sopha, dan lainnya. Ia terus berkarya hingga remaja, mencetak hits dengan lagu Ingat Kamu pada akhir 1980-an, serta membintangi berbagai film dan sinetron.

Dengan 35 album lagu, 21 film layar lebar, dan berbagai penghargaan musik, Dina Mariana meninggalkan jejak yang mendalam di dunia hiburan Indonesia. Ia juga dikenal sebagai sosok yang penuh kasih bagi keluarganya, termasuk suami dan ketiga anaknya, salah satunya Ezra Mandira (mantan personel HIVI!).

Kini, konser ini menjadi bentuk penghormatan dan apresiasi bagi perjalanan hidupnya yang penuh makna.

Saksikan konser “Ingat Kamu – Tribute to Dina Mariana”  secara langsung atau streaming dan ikut serta dalam gerakan kebaikan. (Fjr / Sumber : xposeindonesia.com) | Foto: Istimewa

Latest articles

Tasyakuran 30 Tahun Yayasan Humaniora Rumah Kemanusiaan: Menghidupkan Semangat Kemanusiaan di Bulan Ramadan

Bekasi, Trenzindonesia.com | Yayasan Humaniora Rumah Kemanusiaan merayakan 30 tahun perjalanannya dalam misi kemanusiaan...

Mat Solar Tutup Usia di Usia 62 Tahun

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Komedian Betawi legendaris, Mat Solar,...

Titik Puspa dan Wagub Rano Karno Nonton Lawang Pitu Di Konser HMN 2025

PAPPRI Rayakan Hari Musik Nasional 2025 dengan Tagar #MusikAjaDulu: Meriah, Beragam, dan Penuh Makna Jakarta,...

BMW Motorrad Community Indonesia Resmi Jadi Anggota IMI DKI

Trenzindonesia.com l – BMW Motorrad Community Indonesia resmi jadi anggota IMI DKI yang diumumkan...

More like this

Mat Solar Tutup Usia di Usia 62 Tahun

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Komedian Betawi legendaris, Mat Solar,...

Titik Puspa dan Wagub Rano Karno Nonton Lawang Pitu Di Konser HMN 2025

PAPPRI Rayakan Hari Musik Nasional 2025 dengan Tagar #MusikAjaDulu: Meriah, Beragam, dan Penuh Makna Jakarta,...

BMW Motorrad Community Indonesia Resmi Jadi Anggota IMI DKI

Trenzindonesia.com l – BMW Motorrad Community Indonesia resmi jadi anggota IMI DKI yang diumumkan...