HomeMusicRPH Music Rilis "Wujud Qidam Baqo"

RPH Music Rilis “Wujud Qidam Baqo”

Published on

Setiap memasuki bulan suci Ramadan, Republik Patah Hati (RPH) lewat karya-karya Yogi RPH tidak pernah absen merilis single religi. Tahun sebelumnya, RPH merilis single religi berjudul “Doa Orang Tua”.

Ramadan 2024 ini, RPH berkolaborasi dengan grup Hadroh Mushola An Nur Syafaat dengan vokalis Azmi Al Azka dan DJ Febry, menghadirkan single religi berjudul “Wujud Qidam Baqo”.
Lagu ini adalah lagu puji-pujian tentang sifat-sifat Allah.

“Ini yang dulu sempat jadi hafalan waktu kecil. Saya tidak tahu pencipta notasinya siapa, oleh karenanya saya tulis penciptanya NN (No Name). Di lagu ini saya juga sedikit menambahkan sebait lirik sebagai pemanis,” ungkap Yogi RPH, Jumat (15/3/2024).

Untuk penggarapan lagu ini, Yogi sengaja mengajak teman-teman hadroh dari Mushola An Nur Syafaat daerah Menteng Wadas, Pasar Manggis, Jakarta Selatan, dimana tempat ibu mertuanya tinggal. Yogi lalu mempercayakan Azmi sebagai lead vokal dalam single “Wujud Qidam Baqo”.

“Tentunya untuk musik remix seperti ini saya percayakan ke DJ Febry, meskipun genre remix di lagu ini tetap terdengar nuansa Arabiannya karena beberapa intsrumen seperti rebana, perkusi, tabla dan termasuk mandolin dan string diracik apik sesuai nuansa lagu religi,” ujar Yogi.

Sementara, pembuatan videoklip single religi “Wujud Qidam Baqo” digarap oleh Yogi dan rekan-rekannya dibantu tim DY Studio dan Fauzi Maulana (Nana) sebagai pimpinan produksi.

“Project ini sebenarnya hanya sebagai iseng mengisi waktu luang bersama anak-anak mushola. InsyaAllah ini kegiatan positif dan berharap bisa memotivasi teman-teman untuk bisa berkarya lewat media digital,” tutup pencipta lagu “Lagi Syantik” itu . Rul

 

Latest articles

Haris Pertama Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Pencemaran Nama Baik KH. Said Aqil Siradj

Jakarta, Trenzindonesia.com | Barisan Ksatria Nusantara (BKN) resmi melaporkan Haris Pertama ke Polda Metro...

Mainan Barongsai Mewarnai Perayaan Cap Go Meh Di Kota Bogor

Bogor, Trenzindonesia | Barongsai, tarian tradisional Tionghoa yang menampilkan penari dalam kostum singa, telah...

Dere Kembali Menyentuh Hati dengan MAWAR

Sebuah Karya Penuh Makna Jakarta, Trenzindonesia | Penyanyi dan penulis lagu berbakat asal Indonesia, Dere,...

SCTV Hadirkan “Ramadan Penuh Cinta” 2025, Sajikan Tayangan Inspiratif dan Penuh Makna

Jakarta, Trenzindonesia.com | Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, SCTV kembali menghadirkan rangkaian program...

More like this

Dere Kembali Menyentuh Hati dengan MAWAR

Sebuah Karya Penuh Makna Jakarta, Trenzindonesia | Penyanyi dan penulis lagu berbakat asal Indonesia, Dere,...

Meggie Diaz Kembali Viral Dengan MADU MERAH

Bikin Pecinta Dangdut Nostalgia Jakarta, Trenzindonesia | Industri musik dangdut kembali diramaikan dengan viralnya lagu...

LMK PEPTI Hadir Sebagai Mitra Sejati Pencipta Lagu Indonesia

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia musik Indonesia kini kedatangan angin segar dengan hadirnya Lembaga Manajemen...