News

Danyonif Mekanis Raider 413 Kostrad Hadiri Ziarah Di Kota Solo

SOLO, Trenzindonesia | Jelang Hari Ulang Tahun ke-278 Kota Surakarta/Solo, Komandan Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro Kostrad, Letkol Inf Bagus Setyawan menghadiri acara ziarah ke beberapa makam yang dinilai berjasa dalam berdirinya Kota Solo yang diselenggarakan oleh segenap pimpinan daerah Kota Solo, Kamis (16/2/2023).

Salah satunya adalah makam Ki Ageng Henis di Laweyan Solo. Ki Ageng Henis merupakan kakek Sutawijaya atau Penembahan Senapati pendiri kerajaan Mataram Islam di Kotagede, Yogyakarta.

Sejarah Kota Solo sendiri diawali dari Pakubuwono II, Raja Mataram saat itu mencari tempat yang lebih menguntungkan untuk membangun kembali kerajaannya yang rusak karena serbuan penjajah.

Keraton yang awalnya berada di Kartusura dibongkar dan diangkut dalam sebuah prosesi ke Sala yang sekarang berkembang menjadi Kota Solo. Secara resmi, istana Mataram yang baru dinamakan Keraton Surakarta Hadiningrat dan mulai di tempati tanggal 17 Februari 1745, tanggal ini kemudian ditetapkan sebagai hari jadi Kota Solo. (Penkostrad).

Avatar

Fajar Irawan

About Author

Ketua Komunitas Penulis Kota Bogor I Bendahara Umum Forum Wartawan Hiburan (FORWAN) Indonesia I Ketua Silverian '86 Region Bogor I Content Writer I Journalist I Photographer I Vice President Bogor Chapter 'Calon Jenazah Motorcycle Club' I PRESS #GasTipisTipis E-mail: fajar_fireone@yahoo.com Telp / WA: +62 855 740 5555

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

News

Wedari Hadirkan Keindahan Balijava Batik Kudus Koleksi Denny Wirawan

  • September 29, 2017
Rayakan dua dekade berkarya di industri fashion tanah air, Denny Wirawan Angkat khasanah kekayaan ragam motif langka Batik Kudus Lewat
News

Indonesia Digital Popular Brand Award 2017 Fase III

  • September 30, 2017
Indonesia Digital Popular Brand Award, merupakan penghargaan terpercaya dan paling bergengsi bagi merek-merek di Indonesia yang berhasil menancapkan popularitas mereknya