HomeNewsHUT Ke-4 BKN: Cak Ofi Bagikan Kebahagiaan untuk Anak Yatim dan Masyarakat

HUT Ke-4 BKN: Cak Ofi Bagikan Kebahagiaan untuk Anak Yatim dan Masyarakat

Published on

Jakarta, Trenzindonesia.com | Barisan Ksatria Nusantara (BKN) kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dalam perayaan Milad ke-4. Acara yang berlangsung di Café Warung Bang Koemis, Cakung, Jakarta Timur, pada Minggu sore (23/3), dipimpin langsung oleh Ketua Umum BKN, M. Rofii Mukhlis atau yang akrab disapa Cak Ofi.

Dalam momen istimewa ini, ratusan anak yatim mendapatkan santunan berupa bingkisan dan uang tunai. Tak hanya berbagi, Cak Ofi juga berdialog dengan tiga perwakilan anak yatim, menggali impian mereka untuk masa depan. Salah satu anak mengungkapkan keinginannya menjadi polisi, yang langsung ditanggapi Cak Ofi dengan penuh antusias.

“Keinginannya nanti menjadi polisi akan saya teruskan ke Pak Dudung (Watimpres), karena anak yatim ini bercita-cita menjadi polisi,” ujar Cak Ofi dengan bangga.

Hiburan dan Kepedulian Sosial

Acara semakin semarak dengan kehadiran Haji Sodik, pelawak sekaligus penceramah yang terkenal dengan slogannya “Ya Ya Ya”. Ceramah inspiratifnya mendapat apresiasi dari Cak Ofi, yang bahkan secara spontan memberikan uang pecahan Rp100 ribu dalam jumlah besar sebagai bentuk penghargaan.

Tak hanya anak yatim dan tamu undangan yang merasakan kebahagiaan, para awak media yang selama ini aktif meliput kegiatan BKN juga mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR) dari Cak Ofi.

“Ini bentuk apresiasi saya untuk rekan-rekan media yang selalu mendukung dan menyampaikan informasi tentang kegiatan kami. Sekaligus saya pamit, karena tidak akan berlebaran di Jakarta,” ungkapnya dengan haru.

Berbagi di Jalanan

Momen HUT ke-4 BKN semakin berkesan dengan aksi sosial yang dilakukan oleh tim BKN. Dipimpin langsung oleh Cak Ofi, sejumlah anggota seperti Sandy Tumiwa, Irfan Wesy, Fifi Lubna, dan Aura, turun ke jalan membagikan bingkisan berbuka puasa kepada pengendara dan pejalan kaki di tengah padatnya lalu lintas.

“Bersamaan dengan perayaan ini, hari ini juga bertepatan dengan ulang tahun pernikahan saya dengan Mbak Fifi Lubna. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan sesama,” ujar Cak Ofi sambil melirik mesra sang istri.

Doa untuk Bangsa

Selain berbagi kebahagiaan, perayaan HUT ke-4 BKN juga menjadi momen doa bersama untuk Indonesia agar tetap aman, damai, dan sejahtera. Acara ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh, di antaranya Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly, S.I.K., M.H., M.Si selaku Kapolres Metro Jakarta Timur, Plt. Wali Kota Jakarta Timur Iin Mutmainnah, serta jajaran pengurus DPW BKN DKI Jakarta.

Dengan semangat berbagi dan kepedulian sosial yang tinggi, BKN semakin mengukuhkan perannya sebagai organisasi yang tak hanya peduli pada anggotanya, tetapi juga pada masyarakat luas.

Latest articles

Tekiro Mechanic Competition 2025 Jaring 84.297 Siswa

Tekiro Mechanic Competition berpotensi menelurkan mekanik handal yang siap menghadapi dunia kerja. [Putra]

HSI: Penolakan TNI di Kampus Salah Tafsir, Saatnya Perkuat Sinergi Sipil-Militer

Direktur Eksekutif HSI, Rasminto, Jakarta, Trenzindonesia.com | Human Studies Institute (HSI) menilai penolakan terhadap kehadiran...

Kementerian Kebudayaan Gelar Forum Layar Basua

Perkuat Kolaborasi dan Inklusifitas dalam Perfilman Indonesia Jakarta, Trenzindonesia | Kementerian Kebudayaan menggelar Forum Layar...

Galeri Indonesia Kaya Hadirkan Pertunjukan Suara Wanita

Rayakan Peran Perempuan Jakarta, Trenzindonesia | Sepanjang bulan April, Galeri Indonesia Kaya mengangkat tema PEREMPUAN...

More like this

Tekiro Mechanic Competition 2025 Jaring 84.297 Siswa

Tekiro Mechanic Competition berpotensi menelurkan mekanik handal yang siap menghadapi dunia kerja. [Putra]

HSI: Penolakan TNI di Kampus Salah Tafsir, Saatnya Perkuat Sinergi Sipil-Militer

Direktur Eksekutif HSI, Rasminto, Jakarta, Trenzindonesia.com | Human Studies Institute (HSI) menilai penolakan terhadap kehadiran...

Kementerian Kebudayaan Gelar Forum Layar Basua

Perkuat Kolaborasi dan Inklusifitas dalam Perfilman Indonesia Jakarta, Trenzindonesia | Kementerian Kebudayaan menggelar Forum Layar...