TIMIKA, Trenzindonesia | Panglima Divisi 3 Kostrad, Mayjen TNI Choirul Anam, S.E., M.M., didampingi Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Divisi 3 PG Kostrad, Ibu Helmy Choirul Anam, melaksanakan kunjungan kerja ke Markas Yonif Raider 754/ENK/20/3 Kostrad.
Kunjungan kerja di Yonif R 754/ENKmerupakan rangkaian penutup kunjungan kerja Pangdivif 3 Kostrad di jajaran Brigif R 20/IJK, Timika, yang berlangsung pada Sabtu (17/07/2023).
Dalam pelaksanaan kunjungan ini, Panglima Divisi 3 Kostrad bersama Asisten Intelijen Divisi 3 Kostradbeserta istri, Asisten Personel Divisi 3 Kostrad beserta istri, melaksanakan rangkaian kegiatan kunjungan. Acara dimulai dengan penyambutan oleh para Perwira, Bintara, dan Tamtama, dilanjutkan dengan penerimaan paparan laporan satuan, peninjauan pangkalan Mayon dan Kompi Beruang, penanaman pohon, serta foto bersama. Selanjutnya, mereka melaksanakan makan siang bersama yang diselenggarakan di Lobby Mayonif R 754/ENK.
Panglima Divisi 3 Kostraddalam pengarahannya kepada para penjaga ufuk timur Indonesia yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Brigif R 20/IJK menyampaikan pesan penting. Beliau mengajak para prajurit untuk menjadi penjaga ufuk timur Indonesia yang adaptif terhadap segala perubahan. Panglima juga menekankan pentingnya memiliki loyalitas yang tinggi, jiwa korsa yang kuat, serta ketekunan yang tidak kenal lelah dalam kondisi apa pun. Beliau juga mengingatkan para prajurit untuk selalu mengutamakan keluarga, karena keluarga adalah segalanya bagi mereka. Panglima berjanji akan senantiasa hadir dan membela prajurit Divisi Infanteri 3 Kostradyang berbuat benar.
Kunjungan kerja Panglima Divisi 3 Kostrad ke Yonif Raider 754/ENK menjadi momen yang penting dalam memperkuat sinergi antara pimpinan dengan prajurit. Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta kohesivitas dan semangat juang yang tinggi dalam menjalankan tugas-tugas di wilayah timur Indonesia. (Penkostrad / Fjr)