Malang, Trenzindonesia | Upacara serah terima jabatan (sertijab) Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad dari Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr. (Han) kepada Mayjen TNI Anton Yuliantoro, S.I.P., M.Tr.(Han) menjadi momen bersejarah yang dilaksanakan dengan khidmat pada Selasa (23/04/2024).
Satuan Yonkes 2 Kostrad turut berperan aktif dalam merayakan pergantian kepemimpinan ini di Madivif 2 Kostrad.
Rangkaian kegiatan upacara sertijab ini menghadirkan beragam momen penting, mulai dari penyerahan tongkat komando dan pataka Divif 2 Kostrad hingga demonstrasi beladiri. Upacara tersebut ditutup dengan gemilang lewat Defile Pasukan dan Defile Alutsista Satjar Divif 2 Kostrad, menandakan semangat baru yang mengalir di Divisi Infanteri 2 Kostrad.
Kami keluarga besar Yonkes 2/ Yudha Bhakti Husada mengucapkan terimakasih kepada bapak Mayjen TNI Haryanto, S.I.P., M.Tr. (Han)., dan selamat bertugas di tempat yang baru sebagai Pangdam XVIII/Kasuari serta kami ucapkan selamat datang kepada bapak Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad yang baru Mayjen TNI Anton Yuliantoro, S.I.P., M.Tr.(Han). (Penkostrad).