HomeFilmFilm ROMEO INGKAR JANJI Umumkan Tayang Mulai 25 Juli 2024

Film ROMEO INGKAR JANJI Umumkan Tayang Mulai 25 Juli 2024

Published on

Jakarta, Trenzindonesia | Film drama romansa “Romeo Ingkar Janji” produksi Adhya Pictures dan Creative Power Management akhirnya mengumumkan tanggal tayangnya melalui akun Instagram resmi @romeoingkarjanji, @adhyapictures, dan @creativepowermanagement.

Pengumuman akan tayangnya film “Romeo Ingkar Janji” mulai tanggal 25 Juli 2024 ini disertai dengan potongan adegan romantis yang memperlihatkan Morgan Oey dan Valerie Thomas sebagai pemeran utama, yaitu Romeo dan Agatha.

Dalam potongan adegan yang dirilis, terlihat suasana seperti dunia fantasi dongeng. Di sebuah danau yang tenang, dengan tenda sederhana yang terbuat dari batang kayu, rerumputan, dan kain sebagai atapnya, Romeo dan Agatha saling memadu kasih. Tawa dan kebahagiaan melengkapi momen tersebut dengan cara yang paling romantis, membuat penonton semakin penasaran akan kisah cinta mereka.

Romeo Ingkar Janji” disutradarai oleh Emil Heradi, pemenang Piala Citra untuk Sutradara Terbaik FFI 2017, dengan skenario ditulis oleh Titien Wattimena, penulis pemenang Piala Citra untuk Skenario Adaptasi Terbaik FFI 2018. Leni Lolang dan Jeremy Thomas menjadi produser dalam film ini. Emil Heradi menyebutkan bahwa film ini akan menyajikan kisah romansa yang dipadu dengan sedikit sentuhan magis.

Film ROMEO INGKAR JANJI Umumkan Tayang Mulai 25 Juli 2024“Lewat potongan adegan ini, kami ingin mengenalkan dunia Romeo dan Agatha di film ini. Karakter Romeo yang puitis dan dunia yang meleburkan drama dan magis, semoga menjadi oase di perfilman kita,” kata Emil Heradi.

Film ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris berbakat, seperti Morgan Oey, Valerie Thomas, Zulfa Maharani, Unique Priscilla, Widyawati, Donny Damara, Tatyana Akman, dan Fajar Nugra.

Film ROMEO INGKAR JANJI Umumkan Tayang Mulai 25 Juli 2024
CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 95

Shierly Kosasih, Chief Operating Officer Adhya Pictures, berharap film ini dapat memberikan warna baru dan pengalaman manis bagi penonton. “Melalui kisah cinta Romeo dan Agatha dalam ‘Romeo Ingkar Janji‘, kami menghadirkan sebuah kisah romantis yang manis. Dengan arahan dari kru dan pemain yang berpengalaman dan berbakat, kami berharap persembahan kisah romansa dan patah hati Romeo dan Agatha dapat diterima dan dinikmati oleh penonton,” ujarnya.

Romeo Ingkar Janji” adalah film drama Indonesia yang memiliki tema cinta yang segar, berbeda, dan penuh dengan plot twist. Melalui karakter Romeo dan Agatha, film ini diharapkan dapat menghadirkan kisah romansa yang relate dengan penonton masa kini. (Da_Bon/Fjr) | Foto: Istimewa

 

Latest articles

One Pride MMA: A New Era Dimulai! Gelaran Spektakuler Siap Hadirkan Duel Panas dan Langkah Internasional

Prescon One Pride Mixed Martial Arts (MMA) Jakarta, Trenzindonesia.com | One Pride Mixed Martial Arts...

PERANG KOTA : Adaptasi Dari Novel Jalan Tak Ada Ujung

Ketika cinta, perang, dan pengkhianatan saling bersinggungan, pertaruhan menjadi tak terelakkan. Jakarta, Trenzindonesia | Film...

Menteri Agama Nasaruddin Umar Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus

“Selamat Jalan, Sahabat Kemanusiaan” Jakarta, Trenzindonesia | Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam...

Rofiah, Kartini Masa Kini yang Bangkitkan Ekonomi Desa Bersama PNM

Ibu Siti Rofiah Perempuan Tangguh Desa Tembalang Jakarta, Trenzindonesia.com | Semangat Kartini tak pernah padam....

More like this

PERANG KOTA : Adaptasi Dari Novel Jalan Tak Ada Ujung

Ketika cinta, perang, dan pengkhianatan saling bersinggungan, pertaruhan menjadi tak terelakkan. Jakarta, Trenzindonesia | Film...

Menteri Agama Nasaruddin Umar Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus

“Selamat Jalan, Sahabat Kemanusiaan” Jakarta, Trenzindonesia | Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam...

Rofiah, Kartini Masa Kini yang Bangkitkan Ekonomi Desa Bersama PNM

Ibu Siti Rofiah Perempuan Tangguh Desa Tembalang Jakarta, Trenzindonesia.com | Semangat Kartini tak pernah padam....