TASIKMALAYA, Trenzindonesia | Momen pernikahan merupakan salah satu momen paling sakral dan berkesan dalam hidup setiap pasangan. Untuk mewujudkan resepsi pernikahan yang sempurna, pemilihan venue menjadi langkah awal yang krusial.
Alhambra Hotel & Convention, BW Signature Collection by Best Western, hadir sebagai pilihan ideal dengan paket pernikahan terjangkau dan bonus berlimpah.
Dengan kapasitas ballroom hingga 900 orang, Alhambra Hotel & Convention menawarkan beberapa paket menarik, antara lain Yasmin Package, Khuzaama Package, dan Buughanfiliiyah Package, dengan minimum 500 orang. Hobir Supriatna, General Manager Alhambra Hotel & Convention, BW Signature Collection by Best Western, menjelaskan bahwa harga paket sangat terjangkau, dimulai dari Rp98.000.000 net untuk Yasmin Package, Rp128.000.000 net untuk Khuzaama Package, dan Rp158.000.000 net untuk Buughanfiliiyah Package.
“Paket-paket ini tidak hanya menyediakan venue yang luas dan nyaman, tetapi juga berbagai fasilitas menarik seperti tempat foto pre-wedding gratis, food tasting mulai dari 8 orang, food stall, dan complimentary stay untuk satu malam di Alhambra Hotel & Convention. Pilihan makanan prasmanan juga beragam, mulai dari hidangan tradisional seperti Kupat Tahu, hidangan lezat seperti Soto Bandung, hingga hidangan khas Timur Tengah seperti Nasi Kebuli atau Nasi Biryani,” ujarnya.
Hobir Supriatna, atau akrab dipanggil Hobir, menambahkan bahwa para calon pengantin yang memilih paket ini dapat langsung menggunakan complimentary stay di Alhambra Hotel & Convention setelah acara dengan melakukan reservasi terlebih dahulu.
Bagi yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut atau melakukan pemesanan, dapat mengunjungi situs web Alhambra Hotel & Convention, BW Signature Collection, yang beralamat di Jalan Raya Sentral Singaparna, Tasikmalaya, atau mengakses situs resmi Best Western di bestwestern.com. Wujudkan momen pernikahan impian Anda dengan kemewahan dan kenyamanan dari Alhambra Hotel & Convention, BW Signature Collection by Best Western. (PR/Dali) | Foto: Istimewa