Fashion Lifestyle News

UNIQLO Rilis Koleksi Uniqlo U Fall/Winter 2024

UNIQLO Rilis Koleksi Uniqlo U Fall/Winter 2024

Desain Minimalis dengan Fungsionalitas Tinggi

Jakarta, Trenzindonesia | UNIQLO, perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, kembali mengumumkan peluncuran koleksi terbaru mereka, Uniqlo U Fall/Winter 2024.

Koleksi ini akan tersedia di pasar mulai tanggal 27 September 2024. Koleksi ini merupakan hasil karya dari tim desainer UNIQLO yang berbasis di Paris, dipimpin oleh Christophe Lemaire dan Sarah-Linh Tran sebagai Co-Artistic Director. Dengan mengusung konsep pakaian multifungsi, nyaman, dan mudah dipadupadankan, koleksi ini dirancang untuk mendukung aktivitas sehari-hari dengan gaya yang elegan dan modern.

Desain “Future Classics” yang Fungsional dan Nyaman

Koleksi Uniqlo U Fall/Winter 2024 mengusung tema “future classics“, dengan fokus pada pakaian yang fungsional namun tetap nyaman dikenakan. Palet warna yang diangkat untuk koleksi ini didominasi oleh warna-warna earthy, seperti camel dan khaki, memberikan kesan hangat dan natural. Setiap item dirancang agar mudah dipadupadankan, dengan tujuan menciptakan pakaian yang tahan lama dan dapat digunakan dalam jangka panjang.

Uniqlo U selalu berkomitmen menciptakan pakaian multifungsi yang memenuhi kebutuhan pemakainya. Salah satu item ikonik dari koleksi ini adalah Mantel Padded Non Quilt, yang terbuat dari bahan nilon ringan dengan padding untuk ekstra kehangatan. Mantel ini juga dilengkapi dengan kantong penyimpanan dan size adjuster, memberikan fleksibilitas dalam gaya. Selain itu, koleksi ini juga menampilkan Mantel Oversize Single Breasted dan Mantel Oversize Single Breasted keduanya dilengkapi dengan hoodie, cocok untuk cuaca yang tak menentu.

UNIQLO Rilis Koleksi Uniqlo U Fall/Winter 2024

Koleksi rajut juga menjadi sorotan pada musim ini, dengan item unggulan seperti Jaket Rajut Lambswool dan Jaket Ritsleting Lambswool Blend. Keduanya dirancang untuk memberikan kenyamanan ekstra, dengan tekstur yang lembut dan fungsional. Pakaian rajut ini dapat digunakan sebagai outer atau dipadukan dengan atasan lainnya, memberikan fleksibilitas bagi penggunanya.

Koleksi Uniqlo U Fall/Winter 2024 menawarkan fleksibilitas dalam berpenampilan. Desain pakaian yang minimalis dengan palet warna netral memudahkan pengguna untuk bereksperimen dengan berbagai kombinasi gaya, baik melalui layering maupun mix and match yang sederhana. Setiap item dalam koleksi ini dirancang agar sesuai dengan preferensi penggunanya, memberikan kebebasan untuk menciptakan gaya yang unik.

UNIQLO Rilis Koleksi Uniqlo U Fall/Winter 2024

Uniqlo U Fall/Winter 2024 terdiri dari 10 item wanita, 12 item pria, dan 2 aksesori. Koleksi ini dirancang dengan pendekatan genderless, sehingga dapat dikenakan oleh siapa saja. Koleksi lengkap dapat ditemukan di UNIQLO Pondok Indah Mall 3 dan secara online melalui UNIQLO App serta UNIQLO.com, sementara koleksi terbatas tersedia di seluruh toko UNIQLO.

Untuk informasi lebih lanjut, koleksi ini dapat dilihat di situs web resmi UNIQLO: https://www.uniqlo.com/id/id/contents/collaboration/uniqlo-u/24fw/

R&D Center Paris: Pusat Inovasi dan Kreativitas

Uniqlo U adalah bagian dari konsep ‘Future LifeWear Essentials‘, yang berfokus pada pakaian sehari-hari dengan desain modern dan bahan inovatif. Tim desainer dan pembuat pola di R&D Center Paris bekerja secara mendetail untuk menciptakan pakaian yang minimalis namun tetap fungsional. Dengan dukungan dari pusat penelitian dan pengembangan (R&D) di Paris, Tokyo, Shanghai, New York, dan Los Angeles, UNIQLO terus berinovasi dalam menciptakan pakaian yang tak hanya stylish, tetapi juga fungsional bagi kebutuhan sehari-hari. (PR/Fjr) | Foto: istimewa

Avatar

Fajar Irawan

About Author

Ketua Komunitas Penulis Kota Bogor I Bendahara Umum Forum Wartawan Hiburan (FORWAN) Indonesia I Ketua Silverian '86 Region Bogor I Content Writer I Journalist I Photographer I Vice President Bogor Chapter 'Calon Jenazah Motorcycle Club' I PRESS #GasTipisTipis E-mail: fajar_fireone@yahoo.com Telp / WA: +62 855 740 5555

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

News

Wedari Hadirkan Keindahan Balijava Batik Kudus Koleksi Denny Wirawan

  • September 29, 2017
Rayakan dua dekade berkarya di industri fashion tanah air, Denny Wirawan Angkat khasanah kekayaan ragam motif langka Batik Kudus Lewat
News

Indonesia Digital Popular Brand Award 2017 Fase III

  • September 30, 2017
Indonesia Digital Popular Brand Award, merupakan penghargaan terpercaya dan paling bergengsi bagi merek-merek di Indonesia yang berhasil menancapkan popularitas mereknya