HomeNewsNikita Mirzani Hajat Terkabul di Malam Nisfu Syaban

Nikita Mirzani Hajat Terkabul di Malam Nisfu Syaban

Published on

Vadel Bjedeh Ditahan, Lolly Kembali ke Pelukannya

Jakarta, Trenzindonesia | Aktris Nikita Mirzani tak kuasa menahan haru setelah Vadel Bjedeh, yang diduga terlibat dalam kaburnya putrinya, Laura Meizani (Lolly), resmi ditahan polisi.

Momen ini menjadi jawaban atas doa yang telah ia panjatkan selama berbulan-bulan, terutama di malam Nisfu Syaban yang penuh berkah.

“Pas banget ya ini malam Nisfu Syaban, mungkin banyak juga orang yang berdoa malam ini, salah satunya mungkin doa gue yang dikabulkan Tuhan,” ungkap Nikita dengan mata berkaca-kaca usai memberikan keterangan di Polres Jakarta Selatan pada Jumat malam.

Nikita menegaskan bahwa selama ini ia selalu menyampaikan fakta, meskipun banyak pihak yang meragukannya. Dengan penahanan Vadel, ia merasa perjuangannya untuk membela Lolly akhirnya mendapat pembuktian.

“Apa yang saya bicarakan selalu fakta, tetapi memang selalu tertunda oleh waktu. Hari ini bisa kalian saksikan sendiri perjuangan saya untuk membela anak saya, Laura,” tegasnya.

Nikita Mirzani Hajat Terkabul di Malam Nisfu Syaban

Vadel Bjedeh sendiri resmi ditetapkan sebagai tersangka setelah menjalani pemeriksaan selama empat jam dan menjawab 53 pertanyaan dari penyidik. Ia akan ditahan selama 20 hari ke depan.

Tak hanya soal penahanan Vadel, Nikita juga menanggapi berbagai hujatan yang menyebut dirinya tidak becus mengurus anak. Ia menegaskan bahwa dirinya tak pernah menyerah untuk mendapatkan haknya sebagai seorang ibu.

Di momen penuh emosi ini, Nikita juga mengungkapkan rasa syukur atas kejujuran Lolly yang akhirnya mau pulang dan kembali ke pelukannya.

“Terima kasih untuk Laura Meizani karena sudah mau jujur, sayang. Awalnya saya kecewa, tapi ini sudah terjadi dan yang paling penting anak saya sudah kembali ke tangan saya lagi. Semoga kejadian ini jadi pelajaran agar Laura tidak mengulanginya lagi,” tutup Nikita penuh harapan. (Da_Bon/Fjr) | Foto: Istimewa

Latest articles

Tasyakuran 30 Tahun Yayasan Humaniora Rumah Kemanusiaan: Menghidupkan Semangat Kemanusiaan di Bulan Ramadan

Bekasi, Trenzindonesia.com | Yayasan Humaniora Rumah Kemanusiaan merayakan 30 tahun perjalanannya dalam misi kemanusiaan...

Mat Solar Tutup Usia di Usia 62 Tahun

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Komedian Betawi legendaris, Mat Solar,...

Titik Puspa dan Wagub Rano Karno Nonton Lawang Pitu Di Konser HMN 2025

PAPPRI Rayakan Hari Musik Nasional 2025 dengan Tagar #MusikAjaDulu: Meriah, Beragam, dan Penuh Makna Jakarta,...

BMW Motorrad Community Indonesia Resmi Jadi Anggota IMI DKI

Trenzindonesia.com l – BMW Motorrad Community Indonesia resmi jadi anggota IMI DKI yang diumumkan...

More like this

Mat Solar Tutup Usia di Usia 62 Tahun

Jakarta, Trenzindonesia | Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Komedian Betawi legendaris, Mat Solar,...

Titik Puspa dan Wagub Rano Karno Nonton Lawang Pitu Di Konser HMN 2025

PAPPRI Rayakan Hari Musik Nasional 2025 dengan Tagar #MusikAjaDulu: Meriah, Beragam, dan Penuh Makna Jakarta,...

BMW Motorrad Community Indonesia Resmi Jadi Anggota IMI DKI

Trenzindonesia.com l – BMW Motorrad Community Indonesia resmi jadi anggota IMI DKI yang diumumkan...