HomeNewsDanpussenarmed Mayjen TNI Yudhy Chandra, Cek Pangkalan dan Alutsista Yon Armed 6...

Danpussenarmed Mayjen TNI Yudhy Chandra, Cek Pangkalan dan Alutsista Yon Armed 6 Divif 3 Kostrad

Published on

MAKASSAR, Trenz News | Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Danpussenarmed) Mayjen TNI Yudhy Chandra Jaya, M.A.,  melaksanakan kunjungan kerja di Yonarmed 6/3 Kostrad, Kota Makassar, Rabu (28/12/2022).

Mayjen TNI Yudhy Chandra menuturkan, kesiapan satuan Yonarmed kondisinya cukup baik, hanya ada beberapa hal yang diperlu diperbaiki seperti senjata, kendaraan penarik dan peralatan.

“Peralatan di batalion sudah terlalu tua, ini yang kita catat jadi kekurangan dan kita ajukan ke pusat,” ujarnya.

Pusat sebagai ibu dari batalion punya kewajiban untuk melengkapi kekurangan yang ada.

Selain itu kendaraan Alutista yang terpajang disepanjang lapangan Kostrad merupakan howitzer ringan towed dengan jenis 105 MM KH-178.

Howitzer dikenal sebagai kendaraan meriam buatan Korea, dan jarak tempuh bidiknya mencapai 14 kilometer. Beliau menjelaskan, pengembangan senjata  TNI saat ini sudah mencapai teknologi tinggi.

“Tapi untuk satuan Batalion Yonarmed 6/3 Kostrad, kita masih menggunakan yang 105 milimeter KH-178,” katanya.

Acara kunjungan kerja ini disambut baik oleh satuan Batalion Armed 6/3 Kostrad. Para pasukan menampilkan peragaan yel-yel dan peragaan bela diri sebagai bentuk ungkapan selamat datang kepada Danpussenarmed.

“Kesan yang saya dapatkan dari kunjungan ini, saya menilai satuan Armed 6/3 Kostrad sangat kompak dan memiliki beragam prestasi,” ujarnya.

Beberapa capaian prestasi yang dihasilkan, antara lain juara taekwondo, bela diri karate maupun sepak bola. Mayjen TNI Yudhy Chandra berharap agar prestasi itu dapat dipertahankan.

“Pertahankan prestasi yang telah dicapai dan laksanakan pemeliharaan Alutsista yang ada saat ini, agar dapat tetap menjadi satuan penggerak di Divisi Infanteri 3 Kostrad,” tutupnya. (Penkostrad).

Latest articles

Haris Pertama Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Pencemaran Nama Baik KH. Said Aqil Siradj

Jakarta, Trenzindonesia.com | Barisan Ksatria Nusantara (BKN) resmi melaporkan Haris Pertama ke Polda Metro...

Mainan Barongsai Mewarnai Perayaan Cap Go Meh Di Kota Bogor

Bogor, Trenzindonesia | Barongsai, tarian tradisional Tionghoa yang menampilkan penari dalam kostum singa, telah...

Dere Kembali Menyentuh Hati dengan MAWAR

Sebuah Karya Penuh Makna Jakarta, Trenzindonesia | Penyanyi dan penulis lagu berbakat asal Indonesia, Dere,...

SCTV Hadirkan “Ramadan Penuh Cinta” 2025, Sajikan Tayangan Inspiratif dan Penuh Makna

Jakarta, Trenzindonesia.com | Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, SCTV kembali menghadirkan rangkaian program...

More like this

Haris Pertama Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Pencemaran Nama Baik KH. Said Aqil Siradj

Jakarta, Trenzindonesia.com | Barisan Ksatria Nusantara (BKN) resmi melaporkan Haris Pertama ke Polda Metro...

Mainan Barongsai Mewarnai Perayaan Cap Go Meh Di Kota Bogor

Bogor, Trenzindonesia | Barongsai, tarian tradisional Tionghoa yang menampilkan penari dalam kostum singa, telah...

Dere Kembali Menyentuh Hati dengan MAWAR

Sebuah Karya Penuh Makna Jakarta, Trenzindonesia | Penyanyi dan penulis lagu berbakat asal Indonesia, Dere,...