News

PUSHIDROSAL Layani Vaksinasi Booster Bagi Personel Dan Masyarakat Umum

JAKARTA, Trenz News | Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal)membuka layanan vaksinasi dosis ketiga  atau Boosterbagi personel dan keluarga serta  bagi masyarakat umum, bertempat  di Mako Pushidrosal, Jalan Pantai Kuta V/I, Jakarta Utara. Senin (07/03).

Selain Vaksinasi Booster, Pushidrosal juga tetap melayani pemberian vaksinasi dosis pertama dan dosis kedua untuk anak-anak maupun untuk usia dewasa.

Serbuan vaksinasi ini dilaksanakan oleh Pushidrosal sesuai perintah Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono untuk mendukung program pemerintah dalam rangka mempercepat vaksinasi di tanah air dan mempercepat terbentuknya  kekebalan komunal (Herd Immunity) bagi masyarakat umum di sekitar wilayah Pademangan, Ancol dan sekitarnya.

Kegiatan tersebut mulai dilaksanakan tepat pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 13.00 WIB dengan sasaran untuk anak-anak berusia antara 6-11 Tahun, 12-18 Tahun dan orang dewasa berusia 18 tahun keatas dengan menggunakan jenis vaksin Sinovac dosis I dan II serta vaksin jenis Pfizeruntuk dosis III.

Pada kegiatan ini Pushidrosalmenerjunkan 10 tenaga kesehatan (nakes) dari Diskes Pushidrosal. Pada pelaksanaannya, tercatat sebanyak 80 orang yang berhasil divaksin, dengan rincian vaksin dosis II sebanyak 3 orang dan boostersebanyak 77 orang.

Selama kegiatan berlangsung, petugas dan peserta vaksin tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. (Teks: Eka C Herlambang; Foto: Dok.Pushidrosal)

Avatar

Fajar Irawan

About Author

Ketua Komunitas Penulis Kota Bogor I Bendahara Umum Forum Wartawan Hiburan (FORWAN) Indonesia I Ketua Silverian '86 Region Bogor I Content Writer I Journalist I Photographer I Vice President Bogor Chapter 'Calon Jenazah Motorcycle Club' I PRESS #GasTipisTipis E-mail: fajar_fireone@yahoo.com Telp / WA: +62 855 740 5555

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like

News

Wedari Hadirkan Keindahan Balijava Batik Kudus Koleksi Denny Wirawan

  • September 29, 2017
Rayakan dua dekade berkarya di industri fashion tanah air, Denny Wirawan Angkat khasanah kekayaan ragam motif langka Batik Kudus Lewat
News

Indonesia Digital Popular Brand Award 2017 Fase III

  • September 30, 2017
Indonesia Digital Popular Brand Award, merupakan penghargaan terpercaya dan paling bergengsi bagi merek-merek di Indonesia yang berhasil menancapkan popularitas mereknya