HomeNewsYonif 503 Kostrad Gelar Tradisi Satuan Kesatria Mayangkara Muda

Yonif 503 Kostrad Gelar Tradisi Satuan Kesatria Mayangkara Muda

Published on

MOJOKERTO, Trenzindonesia | Batalyon Infanteri 503 Kostrad kembali menggelar upacara penerimaan Kesatria Mayangkara Muda di Lapang 1 Batalyon, Mojokerto, pada Senin (3/12/2023).

Yonif 503 Kostrad Gelar Tradisi Satuan Kesatria Mayangkara MudaAcara ini merupakan rangkaian tradisi turun-temurun yang menandai penerimaan personel baru ke dalam kesatuan Batalyon Infanteri 503 Kostrad.

Upacara tradisional ini diawali dengan serangkaian kegiatan, termasuk pemeriksaan kesehatan, pemanasan, dan pelepasan start yang dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon, Letkol Inf Gurbasa Samosir.

Yonif 503 Kostrad Gelar Tradisi Satuan Kesatria Mayangkara MudaSebanyak 42 personel Kesatria Mayangkara Muda ikut serta dalam tradisi ini di bawah pimpinan Wakil Komandan Batalyon, Kapten Infanteri Bagus Prabowo Wijonarko, S.I.P. Materi Tradisi Satuan meliputi pengenalan sejarah, nama pejabat Batalyon, serta seluruh bangunan dan fungsinya. Kesatria Mayangkara Muda juga melaksanakan tradisi jalan malam dengan rute yang telah ditentukan, melalui 4 pos etape untuk mencapai finish di kesatuan Batalyon Infanteri 503 Kostrad.

Yonif 503 Kostrad Gelar Tradisi Satuan Kesatria Mayangkara MudaKegiatan tradisi ini dilanjutkan dengan upacara penerimaan warga baru, dengan pemberian air kelapa muda dan penciuman tunggul sebagai simbol diterimanya sebagai keluarga besar Batalyon Infanteri 503  Kostrad.

Yonif 503 Kostrad Gelar Tradisi Satuan Kesatria Mayangkara MudaKomandan Batalyon Letkol Inf Gurbasa Samosir dalam sambutannya mengucapkan selamat bergabung sebagai Kesatria Mayangkara. Disini tempat rekan – rekan mengabdi dan di tempa menjadi Prajurit Mayangkara yang tangguh, handal dan pantang menyerah. (Penkostrad/Fjr).

Latest articles

Tengku Firmansyah Naik Jabatan di Kanada

Cindy Fatikasari Rayakan dengan Penuh Kebanggaan Jakarta, Trenzindonesia | Pasangan selebriti Tengku Firmansyah dan Cindy...

Hanung Bramantyo Gandeng Gregory di RAHASIA RASA

Ketika Food Styling Menjadi Bintang di Layar Lebar Jakarta, Trenzindonesia | Pernahkah kamu merasa lapar...

Chicha Koeswoyo Tegaskan Cegah Potensi Tawuran di Bulan Ramadhan

DPRD DKI: Semua Harus Terlibat! Jakarta, Trenzindonesia | Bulan Ramadan yang seharusnya menjadi momen penuh...

Drama di Balik Pemilihan Ketum PARFI 2025-2030

Aktor Senior Pong Hardjatmo Siapkan Kongres PARFI Jakarta, Trenzindonesia | Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI)...

More like this

Tengku Firmansyah Naik Jabatan di Kanada

Cindy Fatikasari Rayakan dengan Penuh Kebanggaan Jakarta, Trenzindonesia | Pasangan selebriti Tengku Firmansyah dan Cindy...

Hanung Bramantyo Gandeng Gregory di RAHASIA RASA

Ketika Food Styling Menjadi Bintang di Layar Lebar Jakarta, Trenzindonesia | Pernahkah kamu merasa lapar...

Chicha Koeswoyo Tegaskan Cegah Potensi Tawuran di Bulan Ramadhan

DPRD DKI: Semua Harus Terlibat! Jakarta, Trenzindonesia | Bulan Ramadan yang seharusnya menjadi momen penuh...