Trenz Indonesia
News & Entertainment

MISTERI GUNUNG MERAPI Versi Baru Tayang Di MNCTV

Tayang Setiap Hari Pkl. 20.00 WIB Mulai 19 November 2018

894

Trenz Edutainmnet | MNCTV kembali menayangkan serial drama kolosal “Misteri Gunung Merapi” yang sangat digandrungi di tahun 2000-an lalu.

Digarap dalam versi baru oleh MNC Pictures, sinetron kolosal yang populer dengan tokoh Sembara dan Mak Lampir ini diangkat dari kisah rakyat tentang dendam Mak Lampir terhadap Ki Ageng Prayogo yang menguburnya di peti dengan Rajah Asmaul Husna dan paku emas.

Setelah 130 tahun terkubur di dalam goa, Mak Lampir ternyata berhasil bangkit kembali dan dengan kesaktian yang dimilikinya, Mak Lampir berjanji akan menumpas semua keturunan Ki Ageng Prayogo.

Dan konflikpun berawal dengan gegernya kerajaan Mataram akibat teror Mak Lampir yang membunuh beberapa orang keturunan Ki Ageng Prayogo.

Guna mengatasi teror tersebut, Sultan Agung segera mengerahkan para punggawanya untuk meringkus Mak Lampir. Kisah selanjutnya adalah lika-liku perjuangan Kyai Jebat, nyi Bidara dan Sembara dalam menghadapi Mak Lampir yang didukung pasukan kegelapannya.

Misteri Gunung Merapi versi baru didukung oleh sederet aktor dan aktris ternama, diantaranya Varissa Camila (Mak Lampir), Farell Akbar (Sembara), Tiffany Jane (Nyi Roro Kidul), Fendi Pradana (Sultan Agung), Affandy (Ki Ageng Prayogo), Arief Nilan (Kyai Jabat), Ananda George (Sultan Demak), Rama Michael (Tumenggung Surotani), Yuzar Nazarudin (Sunan Kudus), Dian Sidik (Tumenggung Abirawa), Yuni Sulistyowati (Nyai Bidara), Arief Nilman (Kyai Jabat), Choki Andriano (Badrika), Ega Andika (Adolf Pietter), Eldo (Lindu Aji), serta Juliana Mochtar (Atika).

Juliana Mochtar

Juliana Mochtar (Finalis Puteri Indonesia 2010) yang berperan sebagai Atika berharap bila Misteri Gunung Merapi bisa tayang panjang dan diterima masyarakat luas.

“Peran saya sebagai Atika, dulu diperanin Wulan Guritno. Awalnya gak nyangka saat di casting lewat foto dibilang ada kolosal terbaru di mnc tv. Kebayang syuting dihutan, tapi seru juga. Mudah-mudahan sinetron ini bisa episode panjang dan diterima masyarakat luas”, ujar Juliana Mochtar, beberapa waktu lalu.

Misteri Gunung Merapi bisa disaksikan setiap hari pukul 20.00 WIB dan mulai tayang tanggal 19 November 2018 di MNCTV. Sinetron kolosal berdurasi 60 menit ini diharapkan mampu mengobati kerinduan penonton akan series kolosal.

Drama kolosal ini akan hadir dengan gambar yang lebih kekinian, didukung dengan grafis-grafis yang lebih mutakhir dari animator “Game Of Throne”. Dengan teknologi grafis matte painting, Misteri Gunung Merapi akan menampilkan visual lokasi yang lebih real.

Baca Juga:

https://trenzindonesia.com/2018/11/15/mnctv-segera-tayangkan-misteri-gunung-merapi/ 

Saksikan keseruan kisah Mak Lampir vs Sembara di serial drama kolosal MISTERI GUNUNG MERAPI, setiap hari hanya di MNCTV jam 20.00 WIB. (Fjr/TrenzIndonesia) | Foto: Istimewa

Leave A Reply

Your email address will not be published.